"Car Free Day" Akan Digelar Tiap Minggu

0 komentar
Kabar Agro. Pemerintah Provinsi DKI Jakarta akan pemberlakukan Car Free Day atau Hari Bebas Kendaraan di sepanjang ruas jalan MH. Thamrin - Jendral Sudirman, Jakarta Pusat pada tiap minggunya. Pemberlakuan itu diumumkan pada puncak perayaan HUT Jakarta ke-484 tepatnya pada 22 Juli 2011.

"Tadi ada yang usul, kok Car Free Day tidak setiap hari minggu, tanggal 22 Juni nanti saya umumkan setiap Minggu adalah Car Free Day di Jakarta," ujarnya saat di jumpai di acara Ubeg-Ubeg di Bundaran Hotel Indonesia, Jakarta Pusat, Minggu (19/6/2011). Sebelumnya, Car Free Day dilaksanan hanya dua kali dalam sebulan pukul 06.00 WIB sampai pukul 12.00 WIB yang bertujuan untuk mengurangi tinggkat polusi udara di kota Jakarta.

Foke, panggilan akrab Fauzi Wibowo, juga mengajak seluruh warga Jakarta ikut menjaga kebersihan kotanya. Sementara itu, masyarakat menyambut baik dengan adanya kebijakan tersebut. Lutfi (21), seorang warga yang rutin mengikuti acara car free day ini mengatakan dirinya sangat senang karena hal ini bisa mengurangi tingkat polusi.

"Bagus dong, jadi polusi bisa berkurang. Tapi kalau bisa jalur sepeda diperbanyak," pungkasnya.

Seperti pemberitaan sebelumnya, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta menggelar rangkaian acara HUT ke-484 Jakarta yang bertema Ubeg-Ubeg, yaitu kependekan dari kata Usul Begini-Usul Begitu Buat Jakarta. Dalam acara tersebut masyarakat dipersilahkan untuk menuliskan harapan terhadap Kota Jakarta di bentangan kain putih yang menutupi Bunderan HI. Hasil masukan warga Jakarta yang ditulis di bentangan kain putih ini rencananya akan didokumentasik lewat sebuah buku.

sumber : kompas.com

Leave a Reply

 
Kabar Agro © 2011 DheTemplate.com & Main Blogger. Supported by Makeityourring Diamond Engagement Rings